Rabu, 06 Juli 2011

WISATA KULINER SAYA

Saya adalah seorang TKW yang dari jaman batu sampai jaman mordern hanya di kasih jatah libur 2 kali. Padahal menurut peraturan pemerintah HongKong kami dikasih setiap minggu dan public holiday bebas tugas alias libur. Tapi karena saya orang yang penurut dan tidak banyak nuntut, libur 2 kali sebulan bukan jadi masalah. Karena bisa ngirit uang jajan hikz. Tapi kalau dipikir-pikir, libur 2 x sama saja dech. Karena saya paling suka coba-coba masuk warung makan atau bahasa gaulnya Wisata Kuliner (ben rada keren) xixixi.


Tahu ndak kalau mau libur apa yang saya rencanakan???? "besok pakai baju apa yach???" (bukan). "Besok main kemana yach??" (bukan). "Besok mau ketemu siapa yach???"(bukan). "Lha terus apa mbak???" Jawabannya adalah "Besok kita makan apa dan dimana yach???". Yup betul sekali, setiap libur yang paling saya tunggu-tunggu adalah Wisata Kuliner untuk menikmati makan enak dan enak makan tentunya. Yang paling penting sich enak makan. Karena apapun makanannya kalau hati senang semua pasti jadi enak meskipun hanya makan nasi bungkus di pinggir jalan.

Setiap saya Wisata Kuliner tak lupa menjepret makanan yang akan saya santap  sebelum pindah tempat ke perut, tapi ga mungkin khan..... saya upload semua. Yang jelas mulai dari yang murah sampai yang bernilai 6 digit (rombongan dan setaun sekali pas ulang tahun hihi) saya pernah menikmati. Eh bukan dollar tapi rupiah lho yach. Hikz...... Kadang sempat mikir, saya disini sekali makan sedangkan dikampung bisa buat belanja emak 2 bulan. Yach begitulah..... "Makin besar pendapatan makin besar pula pengeluaran".

Inilah hasil jepretan saya saat Wisata kuliner, Oh iya, sering kali saya dipandang sinis oleh orang HongKong kalau saya masuk restauran untuk menikmati Dim sum dan Chinese tea atau biasa disebut Yam cha. Kalau sudah ada yang sinis, waktu bayar akan saya keluarkan uang $500 buat bayar. Kalau yang $1000 saya jarang pegang, gara-gara dulu ada beredar uang $1000 palsu. Biar ga dipandang sinis lagi gitu( hehe). Dulu saya pernah menikmatinya di Surabaya (Sebelah dealer Honda Darmo) dan pelayannya juga menyebut Yam Cha. Bagaimana dengan anda??? Kenal apa ndak??? hehehe

 Menikmati nasi ikan bakar pakai lalap di "Warung Malang"

 Ingin menyatu dengan alam di Hutan Wong Tai Sin (namanya lupa, lihat goggle map aja)
BBQ atau Bakaran (bahasa inggrisnya) xixixixii

 Yang ini menikmati Ayam bakar dan susu soda gembira (blas ga mirip di Indonesia)
Di Warung Chandra Causwaybay
 Yang ini terbaru di bulan juni, di Restaurant Padang. 
Ada sate, asem-asem ikan (nek ga salah hehe) dll
 Hidangan penutupnya es apa ini???? Aku malah ga ngerti......
Dalemnya ada tape telo dan ketan hitam, kacang merah, kolang kaling dkk.

 Nich kalau ga percaya ada Restaurant Padang di HongKong hihiihihihi

  BBQ di Korean Restaurant yang terletak di Yau Ma Tei Jordan. Buffet/Prasmanan bisa BBQ dan makan korean food sak puasnya. Hanya  habis $200 berdua. Sebenarnya di CausWayBay ada, lebih murah tapi makanannya kurang lengkap dan buanyak yang makan. Akhirnya, setiap makan dikasih waktu 2 jam harus keluar.

 Yang ini di YOSHINOYA, Japan Restaurant. Makan beef dan chicken rice. Nasi dan lauknya full tapi harganya murah. Bertiga hanya habis $100 lebih dikit kadang kurang.

Oh iya, kalau yang ini di Warung Jawa Kalau ga salah. Nasi burung dara dan es campur harganya $65. Makan sendiri sewaktu mau ambil paspor. Ada kisahnya Disini.

Nach.... inilah solusi tepat untuk mengamankan dompet dari kejamnya Wisata Kuliner. Makan nasi bungkus di pinggir jalan. Tapi ini jalan di dalam taman Victory, kalau hari libur tiba banyak yang jejer-jejer nggelar tikar plastik (ngirit cuma $5) hikz..  Enak makan dan nikmat meskipun bukan makanan enak. xixixixi.
Sekian kisah saya saat  Wisata kuliner. Artikel ini saya ikutkan di acara ADUK di BlogCamp. Tapi sudah telat karena jatahnya  hanya sampai jam 5. Tapi tetap saya posting, meskipun artikel saya sebagai peserta yang tak di anggap (nangis hik hik hik). Berharap ADUK minggu depan waktunya bisa diperpanjang sampai malam. Ngarep.com xixixixixi.

NB: Tarry KittyHolic
Pakdhe. . . . Lha aq bisanya buka leppy jam 9 malam je. Berati aq ndak bisa ikut lho. Hikz sedih

jam 9 malam yo aku wis buka sarung pistol nduk…ha ha ha ha
sarung handphone maksud saya


Pakde sungguh kejam hikz.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar