Minggu, 06 Oktober 2013

Resep Sambel Pecel Madiun

Bahan :
  1. Kacang tanah 1 kg
  2. Gula kelapa 3 ons, disisir
  3. Cabe rawit + cabe merah keriting 1/4 kg. Kalau mau pedes lebih banyak rawitnya, kalau ga mau pedes lebih banyak cabe merahnya.
  4. Bawang 3 buah (bukan 3 siung lho)
  5. Daun jeruk 10 lembar
  6. Kencur 4 biji 
  7. Asem jawa secukupnya
  8. Garam 2 sendok makan
Cara :
  1. Sangrai kacang tanah pakai wajan dari tanah liat (kreweng)
  2. Cabe, kencur, dan bawang juga di sangrai agar sambal lebih tahan lama.
  3. Aduk semua bahan, kemudian digiling. Kalau ingin rasanya lebih khas, bisa di tumbuk *dideplok* atau di ulek sendiri. 
  4. Sambel pecel siap disajikan bersama sayur-sayuran, tauge dan akan lebih enak jika ada lalapan timun dicacah, kemangi atau lamtoro serta lauk tempe goreng hangat. 
Itulah resep sambel pecel Madiun ala emak saya. Semoga bermanfaat. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar